Jenazah Migran 2019

Sepanjang tahun 2019, Sahabat Insan mengumpulkan berita-berita tentang Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang beredar di media nasional, khususnya berita mengenai jenazah-jenazah migran. Dari catatan yang dikumpulkan dari awal Januari 2019 sampai tanggal 27 Januari 2020, terdapat 293 jenazah pekerja migran yang meninggal selama tahun 2019. Berita-berita tersebut bisa dibaca melalui Tabel Jenazah Migran 2019 berikut :
Semoga hal ini bisa dijadikan bahan refleksi tentang penderitaan sesama kita yang mungkin selama ini luput dari perhatian kita. Mari tanpa henti kita memberikan seluruh usaha dan doa agar penderitaan sesama kita di bumi rumah kita semakin lama semakin berkurang sehingga dapat menjadi tempat yang menyenangkan bagi semua makhluk yang tinggal di dalamnya.